Download Caping, Ikuti topik seru lainnya
Jauharul _Qolbi
1 year ago
assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh. bismillahirrahmanirrahim, panggil nama dengan yang sopan. dengan sesuai budaya dan agama.
Rendi Ibrahim22
1 year ago
tetap sejahtera
Buddy Pandawalima
1 year ago
ya tetep aja musti ada adab ma tatakrama sopan santun,gmn sih,ajarin yg bener
alhamdulillah kami tetap bs jd sahabat bagi anak sementara anak tetap menjaga adab thd ortu
Rendi Ibrahim22
1 year ago
tetap sejahtera
alhamdulillah kami tetap bs jd sahabat bagi anak sementara anak tetap menjaga adab thd ortu
Buddy Pandawalima
1 year ago
ya tetep aja musti ada adab ma tatakrama sopan santun,gmn sih,ajarin yg bener
Jauharul _Qolbi
1 year ago
assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh. bismillahirrahmanirrahim, panggil nama dengan yang sopan. dengan sesuai budaya dan agama.
Sebut Ayah-Ibu Langsung Pakai Nama, Sopankah?
1022
9
Komedian Sule ternyata memiliki hubungan unik dengan anaknya yang bernama Rizwan Fadhillah. Rupanya Rizwan sering menyebut nama Sule saat meroasting ayahnya. Perilaku Rizwan ini lalu dikecam oleh netizen. Ia disebut tidak sopan dan sombong karena memanggil ayahnya sendiri langsung dengan namanya.
Dilansir dari Detik, Sule ternyata memiliki anggapan sendiri mengenai perilaku Rizwan. Menurutnya apa yang dilakukan oleh Rizwan adalah bentuk profesionalisme. Ia mengakui jika darah pelawak dari dirinya mengalir di darah Rizwan. Malah Sule mengatakan bahwa ketika sedang di atas panggung anaknya tidak boleh sungkan bahkan terhadap ayahnya sendiri.
Selain dari segi profesionalisme, Sule juga mengaku menerapkan pola asuh yang terbuka. Ia ingin Rizwan menganggap dirinya sebagai sahabat agar bisa lebih bebas saat berbicara dengannya. Namun Rizwan juga selalu diingatkan agar tidak sombong. Karena bagaimanapun Sule tetap adalah ayahnya.
Untuk budaya timur adalah keharusan bagi anak untuk memanggil orangtuanya tidak dengan nama, melainkan dengan ayah atau ibu. Perilaku ini dianggap sebagai bentuk penghormatan kepada orangtua yang sudah memberikan belas kasihnya. Berbeda dengan budaya barat dimana justru anak memanggil orangtua dengan nama adalah hal biasa.
Bagaimana menurut kamu? Apakah kamu masih memanggil orangtuamu dengan panggilan ayah ibu?